9 Cara Ganti Foto Profil Youtube Lewat HP Android 2024

Terus melakukan perbaikan pada sistem dan juga tampilan creator studio secara berkala, membuat para pemain Youtube di tuntut untuk lebih teliti ketika melakukan pengaturan terhadap akun Youtube mereka. Kondisi tersebut setidaknya membuat para creator juga harus lebih jeli untuk melihat hal-hal yang akan mereka lakukan.

Salah satunya adalah ketika akan melalukan pergantian foto profil chanel Youtube. Dimana, penggunaan foto profil Youtube yang menarik setidaknya akan membuat chanel Youtube yang anda miliki akan terlihat lebih profesional. Adapun cara ganti foto profil Youtube sendiri sebenarnya merupakan hal yang sepele untuk bisa kita kerjakan.

Akan tetapi dengan adanya perubahan tampilan creator studio baru-baru ini, membuat beberapa orang merasa bingung ketika akan melakukan pergantian foto profil Youtube. Sehingga untuk mengatasi hal tersebut banyak orang yang mencari jawabannya melalu internet. Melihat hal tersebut gadgetized akan membagikan panduan cara ganti foto profil Youtube lewat HP android yang mudah sekali di lakukan.

Kenapa HP android? karena android sendiri merupakan sistem operasi mobile besutan Google yang dimana hampir seluruh sistem terhubung dengan satu akun Gmail. Maka dari itu, cara paling simple dan mudah untuk melakukan pergantian foto profil Youtube yaitu dengan memanfaatkan HP android. Namun hal yang perlu di perhatikan yaitu anda harus bisa masuk ke akun Gmail yang sudah terhubung ke akun Youtube milik anda.

Cara Ganti Foto Profil Youtube Lewat HP Android

Sebenarnya baik menggunakan HP android ataupun PC Desktop dan Laptop. Ketika ingin melakukan perubahan foto profil Youtube kita hanya perlu membuka pengaturan akun Gmail kita mengingat dengan melakukan perubahan ini. Secara otomatis seluruh layanan Google seperti Email, Blog, Google Class dan yang lainnya akan ikut terupdate. Dan berikut adalah langkah cara ganti profil Youtube lewat HP android.

1. Silahkan buka broswer kesayangan anda di HP android, pastikan koneksi internet stabil

2. Kemudian silahkan buka link https://myaccount.google.com/ atau https://aboutme.google.com/ pilih salah satu karena keduanya memiliki fungsi yang sama

Membuka Link Penggantian Profil

3. Silahkan login dengan menggunakan akun google yang terhubung dengan Youtube anda

4. Setelah berhasil login silahkan klik icon foto yang ada ditengah untuk melakukan pergantian foto

Pilih Foto

5. Pilih foto yang akan digunakan untuk sebagai foto profil Youtube anda

6. Jika sudah memilih, jangan langsung klik Tetapkan Sebagai Foto Profil, melainkan atur terlebih dahulu posisi foto sesuai dengan keinginan anda

7. Apabila dirasa sudah pas dan sesuai, silahkan anda klik Tetapkan Sebagai Foto Profil yang ada pada bagian kiri bawah

Tetapkan Sebagai Foto Profil

8. Foto profil akun Gmail anda pun sudah berubah, dan tentunya pengaturan ini juga akan merubah foto profil Youtube anda

9. Silahkan cek profil akun Youtube anda masing-masing, otomatis foto profil seharusnya sudah berganti

Cara ganti foto profil Youtube lewat HP android diatas hampir sama mudahnya dengan cara menampilkan persentase baterai Samsung A10. Jadi anda dapat melakukannya dengan mudah di HP android yang anda miliki dan tentunya dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja.

KESIMPULAN


Dengan mengikuti tutorial cara ganti foto profil Youtube lewat HP android diatas adalah cara yang sangat mudah di lakukan. Dengan begitu anda bisa sewaktu-waktu melakukan pergantian foto profil Youtube dengan mudah. Bagaimana menurut anda? mudah bukan cara diatas? Atau anda memiliki cara mudah lainnya? silahkan anda bagikan di kolom komentar yah.