8 Cara Melaporkan Cheater di PUBG New State, 100% di Banned!!

Sebagai player PUBG New State tentu kalian sangat kesal ketika menjumpai pemain Cheater. Nah, untuk membasmi semua pemain curang di game ini, kalian perlu tahu bagaimana cara melaporkan Cheater di PUBG New State. Dengan cara ini, nantinya pihak Krafton bakal memberikan sanksi bagi pemain tersebut.

Bagi yang belum tahu, Cheater merupakan pemain game yang menggunakan cara curang guna memperoleh keuntungan sendiri. Di dalam PUBG New State, para pemain seperti ini biasanya memakai Cheat untuk terbang, tembus tembok, lari super cepat hingga auto Headshot.

Dengan demikian, hal tersebut tentu bakal menyusahkan para player PUBG New State yang bermain dengan cara yang benar (tanpa Cheat). Maka dari itu, pada pembahasan kali ini kami telah menyiapkan tata cara lengkap untuk melaporkan pemain curang di PUBG New State.

Namun perlu diketahui juga bahwa untuk melaporkan Cheater di PUBG New State kalian wajib menyertakan bukti kuat serta informasi pemain yang terbukti menggunakan Cheat. Baiklah, supaya lebih jelas mari langsung saja simak informasi selengkapnya dibawah ini.

Dampak Buruk Cheater Bagi Player PUBG New State

Sebelum masuk ke inti pembahasan, terlebih dahulu kalian perlu tahu apa dampak kerugian yang bakal dialami ketika bertemu Cheater di PUBG New State. Jadi seperti kami jelaskan diatas bahwa Cheater merupakan player yang bermain dengan cara curang guna memperoleh keuntungan sendiri.

Nah, ketika dalam pertempuran di PUBG New State kalian bertemu Cheater, maka kesempatan kalian untuk hidup atau memenangkan pertempuran jauh lebih kecil dibandingkan saat bertemu dengan player biasa (tanpa Cheat). Sebab para Cheater nantinya bisa memiliki kemampuan lari sangat cepat atau bahkan melompat sangat tinggi untuk mencari keberadaan musuh.

Bahkan para Cheater juga bisa melakukan serangan auto Headshot yang akan langsung membuat musuh knock kemudian mati. Oleh karena itu, jika bertemu Cheater langsung cari tahu ID dari pemain tersebut untuk kemudian dilaporkan ke pihak Krafton.

Cara Mengetahui Cheater di PUBG New State

Cara Mengetahui Cheater di PUBG New State

Sebelum kami jelaskan seperti apa cara melaporkan Cheater di PUBG New State, tahukah kalian bagaimana cara mengetahui pemain PUBG New State yang menggunakan Cheat? Jika belum, kami punya penjelasan mengenai tata cara tersebut dibawah ini.

Jadi, untuk mengetahui apakah pemain menggunakan Cheat atau tidak, kalian hanya perlu memperhatikan setiap gerakan yang dilakukan. Misal, ketika dia berlari dengan kecepatan yang tidak normal (Speed Hack) atau dapat melompat sangat tinggi bisa dipastikan pemain tersebut merupakan Cheater.

Selain itu, bisa juga dilihat pada saat pertempuran di dalam gedung ruangan, jika musuh bisa dengan mudah mengetahui tempat persembunyian kalian, maka sudah jelas mereka pakai cara curang. Sebab, jika tidak pakai Cheat musuh tentu akan kesulitan melakukan serangan ketika kalian sedang bersembunyi.

Cara Melaporkan Cheater di PUBG New State

Cara Melaporkan Cheater di PUBG New State

Seperti kami singgung diatas bahwa untuk melaporkan Cheater kalian wajib memiliki bukti serta informasi pemain tersebut. Jadi, ketika bertemu Cheater yang sedang melancarkan aksinya segera lakukan screenshot sebagai bukti bahwa player tersebut bermain dengan cara curang (tidak sesuai ketentuan).

Sementara itu, untuk mengetahui informasi pemain kalian bisa melihat ID atau Nickname pada bagian atas pemain tersebut. Meskipun terdapat beberapa perbedaan PUBG New State dan PUBG Mobile, tidak untuk masalah menanggulangi Cheater dimana Kebijakan serupa juga berlaku pada cara melaporkan Cheater di PUBG Mobile.

Baik screenshot maupun ID pemain merupakan syarat utama guna melaporkan aksi Cheater ke pihak Krafton selaku pengembang dari game PUBG New State. Apabila semua syarat sudah terpenuhi, selanjutnya mari simak tata cara sebagai berikut untuk melaporkan pemain yang terbukti menggunakan Cheat di PUBG New State :

1. Kunjungi Website Resmi PUBG New State

Kunjungi Website Resmi PUBG New State

Pertama-tama silahkan buka browser di smartphone, PC atau Laptop. Setelah ketikkan newstate.pubg.com pada kolom pencarian. Atau bisa langsung klik disini untuk pergi ke website resmi PUBG New State. Lalu pada halaman Beranda silahkan klik ikon Rumah di sebelah kanan atas.

2. Pilih Menu Support

Pilih Menu Support

Kemudian pada halaman berikutnya langsung saja klik menu Support.

3. Klik Hubungi Kami

Klik Hubungi Kami

Lalu scroll kebawah dan pilih Hubungi Kami.

4. Masukkan Alamat Email

Masukkan Alamat Email

Selanjutnya masukkan alamat Email kalian pada kolom yang tersedia.

5. Tentukan Kategori Masalah

Tentukan Kategori Masalah

Setelah itu tap ikon panah kebawah pada kolom Category lalu pilih Pendapat dan Saran.

6. Jelaskan Masalah

Jelaskan Masalah

Lalu pada kolom di bawahnya silahkan tulis dan jelaskan bahwa kalian ingin melaporkan Cheater di PUBG New State. Sebutkan juga Nickname dan informasi lainnya dari pemain Cheater tersebut.

7. Unggah Foto Bukti

Unggah Foto Bukti

Jika sudah, selanjutnya klik ikon Lampirkan lalu cari gambar screenshot yang menampilkan bahwa pemain tersebut menggunakan Cheat di dalam PUBG New State. Semakin banyak bukti yang diunggah semakin kuat kalian untuk mengajukan hukuman ke pihak Krafton. Selanjutnya kalian tinggal memasukkan kode keamanan yang tertera di layar lalu klik Kirim untuk mengirim laporan ke Krafton.

8. Laporan Berhasil Dikirim

Laporan Berhasil Dikirim

Sampai disini kalian sudah berhasil melaporkan Cheater PUBG New State melalui situs resmi. Selanjutnya dari pihak Krafton akan mempertimbangkan laporan tersebut dan apabila terbukti pemain yang dilaporkan memang menggunakan Cheat, maka Krafton akan memberikan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku.

Hukuman Bagi Para Cheater di PUBG New State

Hukuman Bagi Para Cheater di PUBG New State

Sementara itu, beberapa dari kalian mungkin masih penasaran mengenai sanksi atau hukuman apa yang bakal diberikan kepada para Cheater di PUBG New State. Jadi, di dalam permainan ini pihak Krafton selaku pengembang telah menyiapkan hukuman yang cukup berat bagi para pemain curang.

Hukuman tersebut berupa Banned atau mematikan akun sementara sehingga si Cheater nantinya tidak bisa membuka game PUBG New State. Sementara itu, untuk durasi atau masa akun ditangguhkan tergantung dari tingkat kecurangan yang dilakukan.

Semakin berat pelanggaran yang dilakukan maka akan semakin lama akun di non-aktifkan. Tidak tanggung-tanggung, pihak Krafton bersedia menonaktifkan akun para pemain curang selama 50 tahun. Dengan demikian, kami sarankan kalian jangan pernah berniat untuk main PUBG New State dengan cara curang (menggunakan Cheat).

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Gadgetized.net mengenai cara melaporkan Cheater di PUBG New State. Jadi, jika ingin melaporkan player curang kalian hanya perlu mengakses situs resmi PUBG New State untuk mengajukan hukuman bagi pemain tersebut.

Disamping itu, jangan lupa untuk menyiapkan bukti berupa screenshot serta informasi player Cheater tersebut. Nantinya melalui laporan itu pihak Krafton bakal mempertimbangkan hukuman bagi si Cheater. Jika pelanggaran sudah parah, akun Cheater bisa di Banned selama 50 tahun!!.