20 Cara Menggunakan Netflix di HP Secara Gratis

Sebagai pemula mungkin beberapa dari kalian terkadang masih bingung mengenai cara menggunakan Netflix. Jika demikian, kalian wajib menyimak artikel ini sampai akhir. Karena kami memiliki beragam tips dan cara menarik pada saat menggunakan Netflix.

Dalam menggunakan situs streaming film yang satu ini kalian tidak hanya wajib memiliki akun. Akan tetapi kalian juga membutuhkan kartu kredit atau sejenisnya sebagai alat pembayaran di setiap bulannya.

Nah, mengenai hal tersebut perlu diketahui jika saat ini cara daftar Netflix bisa dilakukan tanpa kartu kredit, melainkan lewat kartu Jenius dari BTPN. Layanan ini memiliki fungsi yang hampir sama dengan kartu kredit BNI, BRI, Mandiri dan lain sebagainya.

Selain itu, kalian juga wajib tahu jika Netflix menyediakan fitur Uji Coba Gratis 30 Hari bagi semua orang yang baru menggunakan Netflix. Semakin penasaran bukan ? berikut kami sajikan pembahasan lengkap seputar tips dan cara akses Netflix menggunakan smartphone secara gratis.

Tips dan Cara Menggunakan Netflix di HP Secara Gratis

Cara Menggunakan Netflix

Cara Menggunakan Netflix

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mulai menggunakan Netflix, salah satunya adalah Akun. Ya, setiap pengguna Netflix wajib melakukan registrasi menggunakan email yang aktif. Nah, untuk lebih lengkapnya silahkan simak beberapa hal yang wajib diperhatikan bagi orang-orang yang baru menggunakan Netflix :

Daftar Akun

Proses ini wajib dilakukan bagi semua pengguna Netflix. Untuk tata caranya, kalian tinggal memasukkan nomor HP atau email aktif pada menu Register. Setelah itu, ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan proses daftar akun.

Menentukan Jenis Paket

Selanjutnya kalian juga akan diminta untuk memilih jenis paket yang diinginkan. Tersedia 4 pilihan, antara lain paket Ponsel, Basic, Standart dan Premium. Harga paket Netflix mulai dari 49 ribuan hingga 169 ribu rupiah. Kalian bisa membayarkan biaya tagihan menggunakan kartu kredit atau layanan Jenius dari BTPN.

Mencari Film & Serial TV

Jika sudah menyelesaikan proses registrasi dan pemilihan paket, sekarang kalian bisa menikmati suguhan film atau serial TV di Netflix. Caranya sangat mudah, cukup buka situs Netflix dan lakukan Login menggunakan akun yang sudah dibuat. Setelah itu, di tampilan utama tersaji banyak pilihan Film dan Serial TV favorit dari dalam dan luar negeri.

Cara Akses Netflix Secara Gratis

Cara Akses Netflix Secara Gratis

Kemudian kalian juga wajib tahu jika para pengguna awal di layanan Netflix akan memperoleh promo berupa Uji Coba Gratis 30 Hari. Seperti apa cara mengakses promo tersebut ? silahkan simak tutorial dibawah ini :

  1. Buka situs Netflix.com lewat HP.
  2. Pada tampilan utama silahkan pilih Uji Coba Gratis 30 Hari.
  3. Selanjutnya pilih Sign Out.
  4. Pilih See The Plans.
  5. Pilih paket Premium untuk memperoleh kualitas terbaik. ( tenang ini proses uji coba, jadi gratis ).
  6. Setelah itu klik Continue.
  7. Lakukan proses registrasi menggunakan email dan sandi yang berbeda.
  8. Jika sudah tap Continue.
  9. Pada menu Set Up Yout Payment, silahkan pilih Credit or Debit Card.
  10. Masukkan data diri serta informasi kartu kredit atau kartu debit yang digunakan.
  11. Centang kotak kecil di bagian bawah.
  12. Terakhir pilih Start Membership.
  13. Sekarang kalian bisa mengakses Netflix Premium secara gratis selama 30 hari menggunakan smartphone.

Nah sebelum tanggal promo Uji Coba Gratis 30 Hari berakhir, kalian bisa  melakukan cara dibawah ini untuk membatalkan langganan :

  1. Buka situss Netflix.com.
  2. Pilih Akun.
  3. Tap ikon Profil di pojok kanan atas.
  4. Pilih Account.
  5. Setelah itu klik Cancel Membership -> Finish Cancellation.
  6. Proses pembatalan member Netflix Uji Coba telah berhasil.

Cara Download Film di Netflix

Cara Download Film di Netflix

Selain promo uji coba gratis, Netflix juga menyediakan fitur download film bagi setiap penggunanya. Nah, berikut ini kami sajikan tutorial download film di Netflix menggunakan perangkat smartphone :

  1. Login ke Netflix.com.
  2. Tap ikon menu di pojok kiri atas.
  3. Pilih App Settings -> Video Quality.
  4. Tentukan kualitas video yang diinginkan.
  5. Setelah itu kembali ke opsi menu lalu pilih Avaliable for Downloads.
  6. Putar salah satu film yang akan di download.
  7. Jika sudah, kalian cukup menekan ikon download di layar smartphone.
  8. Sekarang proses download film di Netflix telah dimulai.
  9. Setelah proses download selesai, kalian bisa menonton film tersebut dalam mode Offline.

Cara Menampilkan Subtitle Indonesia di Netflix

Cara Menampilkan Subtitle Indonesia di Netflix

Ketika menggunakan Netflix untuk streaming tontonan luar negeri tentu kita membutuhkan subtitle. Nah, untuk menampilkan subtitle Indonesia pada saat nonton film di Netflix lewat HP kami memiliki tutorialnya berikut ini :

  1. Putar film luar negeri di Netflix.
  2. Setelah itu tap ikon Dialog di pojok kanan atas.
  3. Pilih Subtitles.
  4. Cari Bahasa Indonesia.
  5. Jika sudah, klik OK.
  6. Proses menampilkan Subtitle di Netflix telah berhasil.

KESIMPULAN


Berikut adalah beberapa tips dan cara menggunakan Netflix melalui smartphone secara gratis. Kemudian Gadgetized.net juga memberikan cara download film di Netflix agar bisa ditonton secara Offline. Setelah menyimak ulasan diatas, kami harap kalian bisa berhenti nonton film di situs ilegal dan beralih menggunakan Netflix. Jadi tunggu apalagi, ayo buruan daftar Netflix untuk menikmati film terbaik dari dalam dan luar Negeri.