10 Cara Menyambungkan HP ke TV yang Tidak Support MHL

Saat ini telah tersedia teknologi Screen Mirroring atau menyambungkan tampilan layar di HP ke TV. Namun untuk melakukan proses tersebut dibutuhkan fitur bernama MHL (Mobile High-Definition Link). Jika demikian, apakah HP yang belum support MHL tidak bisa menggunakan fitur tersebut? Tenang, masih tersedia cara menyambungkan HP ke TV yang tidak support MHL.

Bagi kalian para pengguna HP yang tidak support MHL, melalui artikel berikut kami bakal menjelaskan bagaimana proses Screen Mirroring menggunakan HP tersebut. Namun disini kalian mesti menyiapkan aplikasi dan perangkat pendukung agar proses menyambungkan HP ke TV bisa berjalan lancar.

Sementara itu, cara yang akan kami sajikan juga bisa dipakai oleh pengguna HP Android dan juga iPhone. Khusus untuk pengguna iPhone, proses Screen Mirroring bisa dibilang jauh lebih mudah daripada HP Android.

Baiklah, daripada penasaran langsung saja simak penjelasan selengkapnya seputar tata cara menyambungkan HP ke TV yang belum support Mobile High-Definition Link berikut ini. Kami juga bakal menjelaskan aplikasi dan perangkat pendukung apa saja yang dibutuhkan pada proses tersebut.

Syarat Menghubungkan HP ke TV yang Belum Support MHL

Syarat Menghubungkan HP ke TV yang Belum Support MHL

Seperti kami singgung diatas bahwa untuk menyambungkan HP ke TV atau Monitor akan jauh lebih mudah jika HP tersebut sudah support MHL. Sebenarnya ada banyak merk HP yang sudah support MHL, namun bagi para pengguna HP keluaran lama, tentu banyak yang tidak support fitur tersebut. Supaya lebih jelas, silahkan kunjungi situs MHL Checker untuk MENGETAHUI HP SUPPORT MHL atau belum.

Fungsi dari fitur MHL itu sendiri untuk memudahkan proses Screen Mirroring atau menghubungkan tampilan layar di HP ke TV. Meskipun demikian, bukan berarti HP yang tidak support MHL tidak bisa menikmati fitur tersebut. Kalian tetap bisa menyambungkan HP ke TV asalkan memenuhi beberapa syarat sebagai berikut :

1. Aplikasi Drongscreen

Syarat pertama adalah kalian wajib menginstal aplikasi Drongscreen di HP Android. Aplikasi ini tidak tersedia di Google Play Store, jadi kalian bisa klik disini untuk mengunduh aplikasi tersebut.

2. Kabel Converter 3 In 1 PX MHA-110U

Syarat kedua adalah perangkat pendukung bernama kabel Converter 3 In 1 PX MHA-110U yang bisa kalian dapatkan di eCommerce Shopee seharga 270 ribuan.

Cara Menyambungkan HP ke TV yang Tidak Support MHL

Cara Menyambungkan HP ke TV yang Tidak Support MHL

Setelah mengetahui syarat atau aplikasi dan perangkat apa saja yang diperlukan dalam menyambungkan HP ke TV yang tidak support MHL, sekarang mari lanjut ke tata cara melakukannya. Untuk yang pertama kami bakal mencontohkan cara Screen Mirroring HP Android yang tidak support MHL ke TV, yaitu sebagai berikut :

1. Buka Aplikasi Drongscreen

Buka Aplikasi Drongscreen

Langkah pertama silahkan buka aplikasi Drongscreen di HP Android lalu geser toggle Bluetooth untuk mengaktifkan.

2. Buka Menu Settings

Buka Menu Settings

Jika sudah, sekarang buka menu Settings lalu cari menu Pengaturan Lainnya / Setelan Tambahan.

3. Cari Opsi Pengembang

Cari Opsi Pengembang

Selanjutnya scroll kebawah dan pilih Opsi Pengembang.

4. Aktifkan Opsi Pengembang

Aktifkan Opsi Pengembang

Setelah itu aktifkan Opsi Pengembang dengan cara menggeser toggle aktivasi dibagian kanan atas.

5. Aktifkan Bluetooth

Aktifkan Bluetooth

Kemudian tekan tombol kembali lalu scroll keatas lalu aktifkan Bluetooth.

6. Hubungkan Bluetooth

Hubungkan Bluetooth

Sekarang hubungkan Bluetooth ke perangkat tersebut.

7. Pasang Kabel USB Pada Kepala Charger

Pasang Kabel USB Pada Kepala Charger

Setelah itu pasang kabel USB pada kepala Charger HP Android.

8. Hubungkan Kabel HDMI ke TV

Hubungkan Kabel HDMI ke TV

Sedangkan untuk kabel HDMI kalian bisa langsung hubungkan ke port HDMI TV atau Monitor.

9. Pasang Kabel MicroUSB / Type C ke HP

Pasang Kabel MicroUSB / Type C ke HP

Kemudian pasang kabel MicroUSB atau Type C ke HP Android.

10. HP Android Berhasil Terhubung ke TV

HP Android Berhasil Terhubung ke TV

Sekarang proses menyambungkan HP ke TV yang tidak support MHL telah berhasil.

Cara Screen Mirroring iPhone ke TV yang Tidak Support MHL

Cara Screen Mirroring iPhone ke TV yang Tidak Support MHL

Kemudian bagi para pengguna iPhone yang tidak support MHL, kalian bisa melakukan Screen Mirroring dengan cara yang hampir sama seperti diatas. Bedanya disini kalian tidak membutuhkan aplikasi Drongscreen, melainkan cukup memasangkan kabel Lightning ke port di iPhone. Setelah itu, tampilan layar di iPhone akan muncul juga di layar TV atau Monitor.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Gadgetized.net mengenai tata cara menyambungkan HP ke TV yang tidak support MHL. Cara diatas berlaku untuk para pengguna HP Android, baik itu versi Type-C maupun MicroUSB. Sedangkan untuk pengguna iPhone, cara menyambungkan HP ke TV atau Monitor lebih mudah, sebab tidak perlu menginstal aplikasi pendukung maupun melakukan settingan apapun.