6 Cara Menyematkan Pesan di Telegram PC & Smartphone 2025

Ternyata masih ada beberapa pengguna Telegram belum tahu cara menyematkan pesan di Telegram. Maka dari itu, Gadgetized akan menjelaskannya secara lengkap melalui artikel berikut.

Proses menyematkan Pesan di Telegram bisa dilakukan lewat smartphone maupun PC. Namun untuk tata caranya tentu saja berbeda, selengkapnya akan sajikan nanti di bagian pembahasan.

Sebelum itu, perlu kalian ketahui terlebih dahulu apa itu menyematkan pesan di Telegram. Jadi, proses ini adalah melakukan pin atau tanda khusus pada salah satu pesan di Telegram.

Hal ini kerap dilakukan pada sebuah grup Telegram guna mengingatkan semua anggota mengenai pesan tersebut. Nah, daripada penasaran langsung saja kita simak tata cara menyematkan pesan di Telegram berikut ini.

Cara Menyematkan Chat Telegram di PC

Pertama kami akan menjelaskan tata cara menyematkan pesan atau chat di Telegram PC. Tidak ada syarat khusus dalam bentuk apapun, kalian cukup ikuti langkah-langkah berikut ini :

Buka Telegram di PC

Buka Telegram

Pertama jalankan aplikasi Telegram di PC atau Laptop kalian.

Buka Daftar Percakapan di Telegram

Buka Chat Personal atau Grup

Selanjutnya buka salah percakapan antar pengguna atau grup. Kemudian klik kanan pada pesan yang ingin disematkan. Setelah itu pilih PIN Massage.

Klik PIN

Klik PIN

Pada pop-up yang muncul silahkan pilih PIN untuk menyematkan pesan tersebut di grup / personal.

Selesai

Selesai 1

Nantinya pesan tersebut akan muncul di bagian atas layar chat Telegram.

Cara Memberi Tanda Pengingat Pada Chat Telegram di HP

Kemudian untuk kalian yang menggunakan aplikasi Telegram di HP juga bisa menyematkan pesan dengan cara lain. Berikut ini telah kami siapkan tutorial untuk proses tersebut :

Jalankan Telegram di HP

Jalankan Telegram di Smartphone 1

Langkah pertama adalah membuka aplikasi Telegram di smartphone.

Pilih Daftar Percakapan yang Ingin Disematkan

Pilih Daftar Percakapan yang Ingin Disematkan

Selanjutnya tekan lama pada daftar percakapan (personal / grup) yang akan diberi PIN (tanda pengingat). Jika sudah, nanti akan muncul beberapa menu diatas layar

Tap Ikon PIN

Tap Ikon PIN

Terakhir, pilih ikon PIN untuk menyematkan obrolan tersebut. Nantinya di sebelah kanan akan muncul tanda khusus untuk memprioritaskan pesan dari daftar chat tersebut.

Manfaat Menyematkan Chat di Telegram

Manfaat Menyematkan Chat di Telegram

Seperti kami jelaskan diatas bahwa proses menyematkan pesan di Telegram memiliki beberapa manfaat. Penasaran? simak informasi selengkapnya dibawah ini :

  • Mengingatkan pesan penting pada grup Telegram.
  • Mengingat pesan berisi suatu rencana, jadwal bahkan PESAN VIDEO.
  • Memprioritaskan pesan penting dari seseorang atau grup Telegram.
  • Memudahkan pencarian pesan penting pada percakapan Telegram secara personal atau grup.

FAQ

Apakah Pengguna Telegram Lainnya Bisa Mengetahui Pesan yang Disematkan?

Tentu saja bisa. Mereka dapat melihat pesan bertanda khusus di bagian atas, tepatnya dibawah nama Grup / Pengguna.

Apakah Pesan yang Sudah Disematkan Bisa Dihapus?

Bisa. Kalian tinggal tap ikon X pada pesan terebut.

KESIMPULAN

Jadi seperti itu tata cara memberikan tanda pengingat atau PIN pada sebuah pesan di Telegram. Pada ulasan diatas Gadgetized.net telah menjelaskan bahwa khusus pengguna Telegram smartphone hanya bisa menyematkan daftar chat saja, tidak untuk pesan khusus. Proses ini guna memberi pengingat khusus ketika ada pesan masuk dari pengguna atau grup tersebut.