15 Drone GPS Terbaik Dibawah 2 Juta Durasi Terbang Lama 2025

Drone GPS Terbaik Dibawah 2 Juta – Sebagai seseorang yang menggemari Dunia Fotografi, pasti kalian sudah tidak asing dengan perangkat bernama Drone. Ya, melalui perangkat ini kalian bisa mengambil foto maupun video terbaik dari ketinggian.

Bicara soal Drone, saat ini perangkat tersebut tidak hanya dibekali oleh lensa kamera berkualitas tinggi, melainkan sudah dilengkapi beberapa teknologi, diantaranya adalah fitur GPS. Tujuan dibekali nya Drone dengan teknologi GPS tentu saja untuk melacak lokasi Drone ketika berada di udara.

Drone GPS juga kerap dimanfaatkan untuk kepentingan militer dalam memantau suatu lokasi dari kejauhan. Meski begitu, bukan berarti masyarakat tidak boleh mengoperasikan alat ini. Sekarang ada beberapa merk dan tipe Drone GPS terbaik yang dibanderol dengan harga dibawah 2 juta rupiah.

Kalian bisa mendapatkan Drone GPS dibawah 2 jutaan di Shopee, Tokopedia maupun eCommerce lainnya. Atau kalian juga bisa membelinya di toko perlengkapan Drone terdekat di Daerah kalian. Daripada penasaran, langsung saja simak rekomendasi Drone GPS terbaik dengan harga kurang dari 2 jutaan berikut ini.

Drone GPS Terbaik Dibawah 2 Juta

Drone GPS Terbaik Dibawah 2 Juta

Seperti kita kita tahu bahwa saat ini telah banyak merk dan tipe Drone terbaik di pasaran. Setiap Drone memiliki spesifikasi dan kualitas nya masing-masing, terutama untuk tingkat ketinggian terbang yang dimiliki. Di beberapa situs jual beli bahkan sudah tersedia Drone murah waktu terbang lama dan bisa mencapai ketinggian diatas 100 meter.

Tapi hal itu tidak sepenuhnya menjadi keunggulan perangkat tersebut. Sebab, ada banyak kasus pengguna Drone yang kehilangan perangkat tersebut karena terbang terlalu jauh dan terlalu tinggi hingga melebihi jangkauan sehingga jatuh dan hilang.

Oleh karena itu, sekarang beberapa Produsen Drone mulai menambahkan teknologi GPS ke dalam perangkat tersebut. Tujuannya tidak lain dan tidak bukan agar kasus-kasus seperti itu tidak terjadi lagi. Lalu apakah Drone yang sudah mendukung teknologi GPS dibanderol dengan harga mahal?

Tidak sama sekali, Drone GPS kini bisa kalian bawa pulang hanya dengan merogoh kocek dibawah 2 jutaan. Meskipun harga yang ditawarkan sangat terjangkau, bukan berarti kualitas yang ditawarkan juga murahan. Supaya lebih jelas, silahkan simak daftar Drone GPS terbaik dibawah 2 jutaan berikut ini :

1. SG900-S GPS

SG900-S GPS

Harga : Rp. 1.150.000

Drone GPS terbaik dibawah 2 jutaan yang pertama adalah SG900-S GPS. Sesuai dengan namanya, perangkat ini sudah didukung dengan teknologi GPS GLONASS lengkap dengan teknologi pendukung lainnya seperti Attractive Headless Mode, Smart Follow, Automatic Point Flight dan Automatic Return.

Kemudian dengan jarak tempuh maksimal 300 meter, kalian tidak perlu kehilangan jejak karena kalian bisa mengetahui lokasinya berkat adanya GPS GLONASS di dalamnya. Sedangkan untuk kualitas pengambilan gambar, Drone GPS SG900-S sudah dibekali lensa kamera beresolusi 2 MP yang mampu menghadirkan foto maupun video berkualitas 1080p.

2. Nartor NX5

Nartor NX5

Harga : Rp. 1.524.000

Selanjutnya kalian juga bisa memiliki Drone GPS terbaik bernama Nartor NX5 dengan harga kurang dari 2 juta rupiah. Selain mendukung desain tampilan yang sangat keren, Drone ini sudah dibekali dengan teknologi Dual GPS. Tidak lupa para pembuatnya juga membekali Drone GPS Nartor NX5 dengan fitur lainnya seperti Wifi FPV, One Key Take Off/Landing, Headless Mode, Follow Me, Altitude Hold dan One Key Return.

Kemudian untuk jarak tempuh Drone GPS ini tidak lebih dari 150 menit dengan durasi paling lama 8 menit. Meski begitu, Drone GPS Nartor NX5 siap mengabadikan gambar dalam bentuk foto dengan kualitas sangat jernih. Sedangkan untuk kualitas video yang direkam oleh Drone ini berkualitas Full HD 1080p.

3. Hubsan H507A

Hubsan H507A

Harga : Rp. 1.300.000

Kami juga merekomendasikan Hubsan H507A sebagai salah satu Drone GPS terbaik dibawah 2 jutaan. Drone ini jelas sudah mengusung teknologi GPS. Dengan begitu, perangkat ini bisa kalian lacak keberadaannya ketika tidak terlihat di udara atau terbang melebihi batas maksimal.

Namun untuk lensa kamera yang terpasang di Drone ini hanya mampu menghasilkan foto dan video berkualitas HD 720p. Lalu untuk harga nya sendiri, Drone Hubsan H507A bisa kalian beli di Shopee dengan harga Rp. 1.300.000. Jika tertarik untuk membelinya, silahkan klik link diatas.

4. JXD 528

JXD 528

Harga : Rp. 1.120.000

JXD 528 juga turut meramaikan jajaran Drone GPS terbaik dibawah 2 jutaan. Ukurannya yang mungil membuatnya bisa terbang dengan ketinggian mencapai 200 meter. Untuk durasi mengudara Drone ini bisa sampai 10 menit ketika kondisi baterai Full.

Menariknya lagi, Drone JXD 528 juga sudah memiliki fitur GPS GLONASS yang bakal memudahkan pemiliknya untuk melacak keberadaan perangkat tersebut. Meskipun hanya mampu menangkap gambar berkualitas HD, perangkat ini bisa terbang dengan jarak cukup jauh karena sudah mendukung teknologi Wifi 5G.

5. JXD 518

Drone GPS Terbaik Dibawah 2 Juta JXD 518

Harga : Rp. 1.505.600

Masih dari JXD, sekarang giliran JXD 518 yang juga terdaftar sebagai salah satu Drone GPS terbaik dibawah 2 juta. Bahkan Drone ini juga menjadi salah satu Drone terbaik untuk pemula. Meskipun diperuntukkan bagi pemula, bukan berarti perangkat ini tidak memiliki spesifikasi yang menjanjikan.

Ya, selain dibekali teknologi GPS untuk melacak lokasi Drone ketika terbang, perangkat ini juga memiliki lensa kamera berukuran 2 MP yang mampu mengabadikan momen dari udara dengan hasil yang sangat jernih. Disamping itu, dimensi ukuran dari Drone GPS JXD 518 juga relatif kecil, jadi mudah untuk dibawa bepergian mencari spot terbaik.

6. MJX X104G

MJX X104G

Harga : Rp. 1.495.000

Drone GPS terbaik dibawah 2 juta berikutnya adalah MJX X104G. Di Shopee kalian bisa membawa pulsa Drone ini dengan harga 1,4 jutaan, link pembeliannya telah kami siapkan diatas. Lalu untuk keunggulan dari Drone ini jelas sudah didukung teknologi GPS.

Selain itu, Drone GPS berikut juga mampu terbang setinggi 150 meter dengan durasi penerbangan mencapai 12 menit. Menariknya lagi, Drone GPS MJX X104G juga siap mengabadikan moment dari udara dalam bentuk foto atau video dengan kualitas Full HD 1080p.

7. Hubsan X4 H502E Desire

Hubsan X4 H502E Desire

Harga : Rp. 1.100.000

Selain Hubsan H507, ada juga Drone Hubsan tipe lain yang termasuk dalam daftar Drone GPS terbaik dibawah 2 juta, yaitu Hubsan X4 H502E Desire. Perangkat ini mampu mengudara selama 10 sampai 12 menit dengan jarak tempuh mencapai 200 meter.

Selain sudah dibekali GPS, Drone ini juga sudah mendukung fitur Altitude Hold, Automatic Return, 6 Axis Gyroscope untuk memudahkan pengoperasian dan lain sebagainya. Tapi sayangnya Drone ini belum bisa melakukan aksi Aerobatic dan Flip saat di udara.

8. JJRC X9

JJRC X9

Harga : Rp. 2.749.000

Bagi kalian yang sedang mencari Drone GPS terbaik, JJRC X9 bisa jadi pilihan yang tepat. Sebab, selain sudah memiliki fitur Dual GPS, perangkat ini juga sudah mendukung teknologi Return to Home, artinya Drone GPS JJRC X9 bisa kembali ke titik awal saat mencapai jarak maksimal.

Belum lagi, Drone GPS berikut juga memiliki jarak terbang selama 15 menit, sehingga kalian bisa lebih banyak mengambil foto dan lebih lama merekam video di udara. Satu lagi, kualitas foto dan video yang dihasilkan oleh kamera Drone JJRC X9 memiliki kualitas Full HD 1080p.

9. Syma X25 Pro GPS

Syma X25 Pro GPS

Harga : Rp. 1.720.000

Syma X25 Pro GPS juga bisa jadi pilihan terbaik bagi kalian yang mencari Drone GPS dibawah 2 jutaan. Ya, harga Drone ini hanya dibanderol 1,7 jutaan. Kalian bisa klik link diatas untuk menuju ke halaman pembelian Drone Syma X25 Pro GPS di Shopee.

Kemudian untuk keunggulan dari Drone ini jelas sudah memiliki fitur GPS. Tapi tidak sampai disitu saja, di dalam perangkat ini juga sudah tertanam baterai berkapasitas 1000 mAh yang membuatnya bisa mengudara selama 12 menit dengan jarak terbang mencapai 200 meter.

10. Syma X56W

Syma X56W

Harga : Rp. 920.000

Jika budget kalian masih kurang untuk membeli Drone Syma X25 Pro GPS, maka kalian bisa beli Drone GPS merk Syma lainnya, yaitu Syma X56W. Drone GPS ini hanya dibanderol 900 ribuan di Shopee. Link pembeliannya sudah kami sertakan diatas, jika tertarik silahkan klik link tersebut.

Meskipun murah, Drone GPS Syma X56W sudah dibekali fitur-fitur terbaik seperti Altitude Hold, Flip, Speed Switch, Headless Mode, One Key Return dan yang pasti sudah ada teknologi GPS yang tertanam di dalamnya. Satu lagi, dimensi ukurannya yang relatif kecil, membuat Drone ini mudah dibawa kemana saja.

11. RC A6 Pha6 Mavic Replica

RC A6 Pha6 Mavic Replica

Harga : Rp. 951.000

Selanjutnya kami juga merekomendasikan Drone GPS terbaik dibawah 2 juta bernama RC A6 Pha6 Mavic Replica. Selain dibekali dengan teknologi GPS, perangkat ini juga memiliki lensa kamera 2 MP yang mampu merekam dengan kualitas cukup jernih. Belum lagi, baterai 900 mAh yang membuatnya bisa terbang selama 12 menit.

12. FPV GPS WiFi Altitude Hold

FPV GPS WiFi Altitude Hold

Harga : Rp. 595.000

Drone Mini Lipat FPV GPS WiFi Altitude Hold juga bisa menjadi pilihan terbaik untuk kalian yang ingin memiliki Drone GPS tapi tidak punya budget cukup. Ya, Drone ini hanya dibanderol dengan harga 600 ribuan di beberapa eCommerce seperti Shopee, Tokopedia dan Bukalapak.

Meskipun harga nya murah, bahkan dibawah 1 jutaan, Drone ini sudah dibekali fitur GPS, baterai 200 mAh dan mampu terbang selama 5 menit. Selain itu, ukuran nya yang relatif kecil membuatnya sangat nyaman untuk dibawa bepergian kemana saja.

13. Atoyx AT246G GPS

Atoyx AT246G GPS

Harga : Rp. 990.000

Drone GPS terbaik dibawah 2 juta berikutnya adalah Atoyx AT246G GPS. Sesuai dengan namanya, Drone ini sudah dilengkapi dengan fitur Dual GPS, sehingga pengguna tidak perlu repot-repot mencari titik lokasi perangkat ini ketika sedang mengudara.

Belum lagi adanya fitur Control Streaming Live Video yang membuatnya bisa menghadirkan siaran langsung dari udara. Akan tetapi Drone Atoyx AT246G GPS ini hanya kompatibel dengan beberapa merk smartphone, diantaranya Xiaomi Note 8, iPhone 6 dan Infinity S5.

14. Xiaomi Jellyfish Drone Mini Air Craft RC GPS

Xiaomi Jellyfish Drone Mini Air Craft RC GPS

Harga : Rp. 1.199.990

Sampailah kita pada pilihan Drone GPS terbaik dengan harga dibawah 2 juta, yaitu Xiaomi Jellyfish. Di Shopee kalian bisa memiliki Drone GPS ini dengan merogoh kocek 1,2 jutaan. Link pembelian nya sudah kami sertakan diatas, silahkan klik link tersebut jika ingin memiliki salah satu Drone GPS terbaik ini.

Kemudian untuk keunggulan yang ditawarkan oleh Drone GPS Xiaomi Jellyfish diantaranya fitur GPS dan sistem Somatosensory untuk mendeteksi bahasa tubuh pengguna. Akan tetapi, kamera yang dibawa Drone GPS ini baru mampu menghasilkan rekaman video berkualitas HD 720p.

KESIMPULAN

Itu dia beberapa rekomendasi Drone GPS terbaik dibawah 2 juta menurut Gadgetized.net. Dari informasi diatas, mana Drone GPS yang menurut kalian terbaik? Jika sudah menentukan pilihan, silahkan klik link pembelian Drone GPS terbaik yang sudah kami sertakan diatas.

Atau kalian punya rekomendasi Drone GPS terbaik lainnya yang dibanderol dengan harga murah, bahkan tidak sampai 1 juta? Jika ada, silahkan tulis di kolom komentar beserta kekurangan dan kelebihannya.

sumber gambar :

  • Shopee.com
  • Merkbagus.com
  • Tokopedia.com
  • Lazada.co.id
  • id.aliexpress.com
  • Omahdrones.com
  • Biggo.id
  • Blibli.com
  • Channel Youtube Kepoin Tekno