Menjalankan sebuah sistem operasi lain pada komputer atau sebaliknya mungkin banyak sekali orang yang menginginkannya. Hal ini bertujuan agar mereka bisa mengoperasikan sistem tersebut dengan lebih leluasa.
Seperti misalnya para pengembang sebuah aplikasi android. Tentu saja sebelum mereka merilis dan memasarkannya ke publik lewat layanan Google Play. Mereka akan menguju terlebih dahulu menggunakan emulator.
Atau bahkan bagi para pemain game yang mungkin lebih nyman ketika menggunakan mouse, keyboard serta dukungan layan yang lebih besar. Bahkan bisa juga di gunakan untuk menguji custom ROM sebuah smartphone.
Disamping banyak sekali pilihan emulator android ringan untuk pc atau laptop. Sekarang ini juga banyak sekali terdapat aplikasi emulator android yang bisa di instal secara langsung dari Google Play untuk menjalankan game-game tertentu.
Rekomendasi Emulator Android Ringan Untuk PC & Laptop
Dengan menggunakan emulator android untuk PC Gaming atau smartphone. Otomatis berbagai macam game akan bisa di mainkan dengan mudah. Baik itu game android ataupun untuk menjalankan beberapa game PC. Berikut adalah daftar emulator android PC dan emulator apk android yang bisa anda coba.
Emulator Android Ringan Untuk PC & Laptop
Untuk para pengguna pernangkat PC Desktop atau Laptop dan ingin menggunakan emulator yang ringan namun memiliki kualitas kinerja yang bagus. Silahkan anda pilih salah satu emulator android untuk PC yang kami rekomendasikan berikut ini.
1. Nox App Player
Siapa yang tidak kenal dengan emulator android ini. Salah satu emulator yang sangat ringan dan juga sangat mudah di gunakan. Hal ini karena Nox Emulator bisa digunakan tanpa memakai mouse melainkan bisa digunakan hanya dengan keyboard.
Salah satu fitur emulator Nox yang paling menarik adalah Multi-Interface yang akan bisa membuat anda bisa membuka aplikasi 4 sekaligus. Dan emulator android ringan ini bisa di gunakan untuk Windows serta Mac
2. KoPlayer
Meskipun memili banyak fitur yang pastinya sangat penting bagi para penggunannya. Emulator android ini tetap ringan dan mudah digunakan.
Bisa membuka aplikasi 2 sekaligus menjadi kelebihan dari emulator android KoPlayer. Dan sama seperti Nox App Player, ini juga bisa digunakan di perangkat Windows serta Mac.
3. Genymotion
Genymotion benar-benar bisa menjadi andalan bagi para pengembang aplikasi dan game android. Yang dimana anda dapat menjajal apliaksi atau game yang dibuat dalam berbagai macam OS android.
Lebih menariknya, ketika menggunakannya anda juga tidak perlu menginstal emulator tambahan yang memiliki macam-macam versi android yang berbeda. Elulator ini juga support untuk Windows dan Mac.
4. Memu App Player
Jika sedang mencari emulator android ringan untuk PC dengan memiliki akses root dan juga sudah mendukung beberapa versi android. Maka Memu App Player bisa menjadi pilihannya.
Dari semua jenis emulator yang ada, bisa di katakan Memu menjadi pilihan bagi banyak pengembang aplikasi. Pasalnya Memu App Player sudah mendukung untuk penggunaan chipset AMD dan Intel.
5. LeapDroid
Meskipun merupakan pendatang baru. Namun LeapDroid kini sudah banyak di gunakan mengingat emulator android ini memiliki cukup banyak kelebihan. Salah satunya adalah bisa memainkan 2 akun berbeda didalam satu monitor.
Dengan emulator ini anda akan mampu menjalankan game android dengan hasil benchmark gaming yang begitu mengesankan. Hal tersebut tentu saja berdampak pada game atau aplikasi yang akan berjalan dengan smooth.
6. AMIDuOS
Bagi para pengguna Windows PC dengan spesifikasi minim, emulator android ringan bernama AMIDuOS bisa anda coba. Menggunakan emulator android ringan ini, bisa anda coba trail selama 1 bulan terlebih dahulu.
Yang lebih menariknya, AMIDuOS juga tersedia dalam dua versi android yakni JellyBean dan Lollipop. Oya fitur paling menarik di emulator ini adalah Multi-Touch dan Pinch to Zoom.
7. ANDY Emulator
Ingin menjajal berbagai macam fitur android dengan emulator secara mudah? gunakanlah Andy Emulator. Anda bisa mendapatkan keleluasaan saat menguji fitur android serta bisa mendapatkan tampilan user interface yang begitu lengkap.
Selain itu, menggunakan emulator android ringan yang satu ini, anda juga bisa menjadikan smartphone untuk di jadikan sebagai controller dengan menghubungkannya menggunakan Bluetooth atau WiFi.
8. Bluestacks
Tentunya sudah tidak lagi asing mendengar nama Bluestack karena ini merupakan salah satu emulator android ringan yang bisa di gunakan di PC atau laptop anda.
Meski sudah lama, namun eksistensinya tetap masih bisa di andalkan. Hal ini karena pengembang Bluestack sendiri masih memberikan update secara rutin pada emulator android terbaik ini.
9. Droid4X
Selanjutnya ada emulator android bernama Droid4X. Emulator ini bisa kita gunakan dengan menyesuaikan tema atau skin emulator sesuai dengan keinginan kita.
Dengan begitu emulator android yang satu ini akan lebih nyaman ketika digunakan. Ditambah lagi terdapat pilihan add-ons yang akan lebih memudahkan ketika sedang bermain game.
10. VirtualBox
Kemudian emulator android yang tidak kalah menariknya di bandingkan Bluestack adalah VirtualBox. Dengan menggunakannya anda dapat menjalankan berbagai macam jenis versi android yang ada.
Maka tidak heran apabila banyak para pengembang aplikasi dan game yang menggunakan emulator ini untuk menguji aplikasi yang mereka buat.
11. GameLoop
GameLoop juga menjadi pilihan banyak pemain game ketika ingin memainkan game dengan lebih leluasa menggunakan emulator. Merupakan update terrbaru dari Tencent Gaming Buddy, tentunya emulator ini akan lebih menarik bagi para pemain PUBG Mobile.
Selain PUBG Mobile, dengan emulator android ringan ini juga anda akan dapat memainkan beberapa game lain seperti Honkai Impac ataupun juga Arena Of Valor serta jenis game lainnya.
12. Android Studio Emulator
Bagi seorang developers, maka keberadaan emularot sangatlah penting. Dan jika anda salah satunya, maka kami sangat menyarankan untuk menggunakan emulator resmi dari Google yakni Android Studio.
13. Remix OS
Dikembangkan dengan begitu baik, emulator android yang hadir dalam bentuk Sistem Operasi bernama Remix OS menjadi pilihan yang juga tidak kalah menariknya dibandingkan dengan emulator android ringan lainnya.
Memiliki kemudahan dalam proses instalasi, dan memiliki dukungan untuk android Marshmallow menjadi kelebihan utama dari emulator Remix OS. Hanya saja emulator ini tidak mendukung PC atau laptop berbasis CPU AMD.
14. Prime OS
Jika ingin merasakan emulator android lain selain Remix OS, maka anda bisa mencoba emulator bernama Prime OS. Penggunaan emulator ini, akan dapat memberikan pengalaman baru bagi setiap penggunannya.
Hal tersebut karena Prime OS hadir dengan user interface yang begitu mudah digunakan mengingat user interface yang digunakan tersebut merupakan tampilan user interface layaknya smartphone android.
15. ARChon
Menjalnkan aplikasi android dengan lebih leluasa kini bisa anda lakukan dengan menggunakan emulator bernama ARChon. Meski sangat ringan digunakan, sayangnya emulator ARChon tidak cocok untuk gaming hardcore.
16. Bliss OS
Sedikit berbeda dari emulator android ringan untuk PC yang kami tulis diatas. Bagi anda yang hanya sekedar ingin menjajal sebuah emulator, mungkin Bliss OS bisa menjadi pilihannya.
Karena untuk menjalankan emulator ini anda harus menggunakan Virtual Mechine (VM) pada perangkat Windows PC yang anda gunakan.
17. XePlayer
Memainkan berabgai macam jenis game android dengan menggunakan emulator XePlayer sangatlah menyenangkan.
XePlayer yang disebut sebagai pesaing terberat Nox Player bisa memainkan game android dengan mekanisme mouse dan keyboard dan dapat di jalankan di sistem operasi Windows XP, Winows 7, 8 dan 10.
18. Tencent Gaming Buddy
Seperti namanya, emulator android ringan yang satu ini merupakan emulator official yang disediakan Tencent. Menggunakan emulator ini para pemain PUBG Mobile akan lebih mudah memainkan permainan mereka.
Pengaturan kontrol dan kemudakan kontrol yang bisa di sesuaikan sesuai keinginan menjadi kelebihan dari emulator Tencent Gaming Buddy.
19. Xamarin
Merupakan sebuah emulator yang hampir mirip dengan Android Studio, Xamarin juga sudah di lengkapi built-in emulator yang bisa digunakan langsung oleh para developers untuk menguji aplikasi yang mereka buat.
20. YouWave
Merupakan emulator android ringan yang sudah cukup lama eksis, sampai saat ini anda masih bisa menggunakannya secara gratis. Hanya saja untuk versi gratis anda hanya bisa menjalankan sistem operasi android Ice Cream Sandwitch.
Kompatibel dengan Windows PC dan juga Mac membuatnya cukup banyak digunakan oleh para developers aplikasi android. Dan lebih menariknya. Proses instalasinya pun sangatlah mudah.
21. Windroye
Cocok sekali digunakan untuk pemilik Windows PC dengan spek rendah. Windroye menjadi salah satu pilihan yang cukup banyak digunakan orang ketika ingin memainkan game android pada komputer.
Bahkan dengan emulator android ringan Windroye, anda juga bisa mendapatkan keleluasaan saat ingin menginstal aplikasi lain seperti Nova Launcher atau juga Lspeed.
22. PhoenixOS
Sebenarnya PhoenixOS bukanklah sebuah emulator android, melainkan sebuah sistem operasi android yang dapat anda instal di PC atau Laptop anda.
Tentunya dengan menginstal sistem operasi ini, anda akan dapat menjalankan berbagai macam jenis aplikasi termasuk juga game yang ingin anda mainkan.
23. LDPlayer
Sedang merasa bosan dengan emulator android yang beredar saat ini? anda bisa mencoba emulator bernama LDPlayer. Emulator android ringan yang satu ini memang di khususkan bagi para penggemar game mobile.
Mendukung sistem operasi android versi 5.1 ke atas, LDPlayer terbukti memiliki tingkat kecepatan dan kesetabilan yang sangat baik. Namun emulator android ini hanya terbatas bagi para pengguna Windows PC.
24. MuMu Play
Menggunakan MuMu Play sebagai emulator android akan banyak sekali mendapatkan manfaat. Salah satunya adalah anda akan bisa memainkan game-game buatan Tiongkok yang belum di rilis secara global.
Kesulitan yang akan anda dapatkan ketika menggunakan MuMu Playu mungkin dari sisi bahasa. Karena hampir keseluruhan bahasa hanya mendukung bahasa Tiongkok.
25. Jar of Beans
Menginginkan sebuah emulator portable? anda dapat menggunakan emulator bernama Jar of Beans. Menggunakannya pun tidak memerlukan pengaturan apapun.
Hal ini karena Jar of Beans hanya bisa di akses oleh file yang bisa di eksesusi saja.
26. Manymo
Buat para pengguna Windows atau Mac anda dapat menjalankan emulator android Manymo tanpa perlu menginstal seperti emulator android ringan yang kami tulis diatas.
Anda hanya perlu mengaksesnya dari broswer dan bisa langsung menggunakannya. Bahkan anda pun bisa menggunakan emulator ini untuk menjalankan aplikasi android kesayangan anda.
27. Desmume
Berikutnya, anda juga dapat mencoba emulator android ringan bernama Desmume. Emulator ini memiliki tampilan yang sangat simple dan juga sudah mendukung beberapa versi android terbaru. Dengan begitu anda akan bisa menjalankan aplikasi android dengan mudah.
Emulator Android APK
Jika diatas merupakan emulator android untuk perangkat PC Desktop dan juga Laptop. Dibawah ini adalah rekomendasi terbaik dari gadgetized untuk emulator android APK yang bisa anda coba.
28. Citra
Citra merupakan sebuah emulator 3DS yang bisa kita gunakan untuk menjalalankan berabgai macam game 3DS di perangkat android.
Beberapa jenis game yang sudah di dukung antara lain Pokemon Sun Moon dan Yoshi New Island. Untuk menggunakannya silahkan download aplikasinya disini.
29. DosBox Turbo
DosBox merupakan sebuah aplikasi android yang bisa anda gunakan seabgai emulator ketika ingin memainkan game-game kesukaan anda. Kemudahan penggunaan dan juga mudahnya pengaturan posisi tombol menjadi kelebihan utamanya.
Menariknya apliaksi ini juga sudah suppor untuk menjalnkan aplikasi dengan basis sistem operasi Jelly Bean hingga Android Lollipop.
[appbox googleplay com.fishstix.dosbox&hl=en]
30. PPSSPP
Ingin menjalankan game Sony PSP di android? saat ini anda dapat memanfaatkan aplikasi android gratis bernama PPSSPP. Apliaksi ini mendukung file game dengan format .iso dan juga .cso.
[appbox googleplay org.ppsspp.ppsspp]
31. GBA Emulator
Untuk anda yang ingin menjalankan ROM terbaik di dalam smartphone anda tanpa harus mengubah sistem operasi bawaan. Anda dapat memanfaatkan aplikasi bernama GBA Emulator yang bisa di download secara gratis.
[appbox googleplay com.emu.gba1x&hl=en]
32. RetroArch
Memainkan game jadul dari beberapa konsol game ternama di dalam smartphone android, sepertinya bukan lagi menjadi hal yang sulit. Karena kini ada emulator berbasis apk dengan nama RetroArch.
Dengan menggunakan apk ini, anda dapat menemukan opsi NES, SNES, Playstation serta Sega dan jenis konsole game lainnya yang begitu populer di eranya.
[appbox googleplay com.retroarch]
33. PPSSPP Gold
Hampir sama seperti aplikasi emulator android diatas, PPSSPP Gold juga bisa anda jadikan sebagai pilihan ketika ingin memainkan game jadul dari konsol game yang anda miliki dengan mudah yang sudah berformat .iso.
[appbox googleplay org.ppsspp.ppssppgold&hl=en]
34. MAME4droid
MAME atau singkatan dari Multople Arcade Machine Emulator bisa menjadi pilihan yang paling tepat untuk anda bisa memainkan game lama didalam sebuah smartphone android. Untuk saat ini aplikasi emulator bernama MAME4Droid bisa di unduh secara gratis.
[appbox googleplay com.seleuco.mame4droid]
35. Nostalgia.NES
Nintendo Entertainmet System atau NES merupakan system yang mungkin banyak di kenang oleh para gamer. Maka dari itu dengan menggunakan aplikasi emulator android ringan ini anda dapat memainkan beberapa jenis game Nintendo dengan mudah di smartphone berbasis android.
[appbox googleplay com.nostalgiaemulators.neslite&hl=en]
36. Snes9x EX+
Mencari emulator android ringan yang kompatibel dengan sebagian besar jenis game? maka tidak ada salahnya mencoba emulator bernama Snes9x EX+. Emulator ini sangat mudah digunakan dan disarankan untuk di instal pada smartphone dengan prosesor 1Ghz dan Ram minimal 3 GB.
[appbox googleplay com.explusalpha.Snes9xPlus]
37. 2600.emu
Sebagian besar orang tentu menginginkan untuk bisa memainkan game-game klasik jama dulu di ponsel pintar mereka. Nah untuk memainkannya, anda dapat menggunakan aplikasi emulator android ringan bernama 2600.emu yang tersedia di google play store.
Aplikasi ini mengharuskan game yang ingin anda mainkan di smartphone android harus sudah dalam format .a26 atau .bin, dan file zip
[appbox googleplay com.explusalpha.A2600Emu]
38. C64.emu
Diawal tahun 80-an kita tahu bahwa sudah ada beberapa macam game yang bisa kita mainkan. Namun sepertinya sulit untuk sekarang ini bisa kita mainkan lagi.
Namun bagi anda yang ingin memainkannya lagi, anda dapat memanfaatkan emulator android ringan bernama C64.emu yang bisa anda unduh di google play store berikut ini.
[appbox googleplay com.explusalpha.C64Emu]
39. NES.emu
Anda dapat memainkan atau melakukan emulasi pada game-game NES didalam sebuah smartphone android dengan mudah menggunakan emulator android bernama NES.emu.
Untuk memainkan game di dalam ponsel android melalui aplikasi emulator ini. Diharuskan format game harus .nes atau .unf serta format zip.
[appbox googleplay com.explusalpha.NesEmu]
40. DraStic DS Emulator
Emulator android ringan yang selanjutnya bernama DraStick DS Emulator. Dimana emulator android ini bisa anda jalankan secara ringan di ponsel anda karena dibuat dengan tingakat kesetabilan yang bagus.
[appbox googleplay com.dsemu.drastic]
41. MD.emu
Siap nih yang masih kepingin memainkan game Sega saat ini tetapi perangkatnya sudah tidak ada? Tenang, karena anda masih akan tetap bisa memainkan game Sega di smartphone android anda dengan memanfaatkan aplikasi emulator android ringan bernana MD.emu.
Berbeda dari emulator android yang lain, aplikasi ini sudah mencakup cukup banyak format game seperti .bin, .smd, .gen, .sms, dan juga file zip.
[appbox googleplay com.explusalpha.MdEmu]
42. FPse for Android
Dulu siapa yang tidak kenal dengan konsol game Playstation One. Hampir semua anak termasuk orang dewasa pasti mengenalnya. Didalam konsol game tersebut terdapat banyak sekali jenis game yang bisa kita mainkan.
Namun dengan pertumbuhan teknologi yang ada membuat game pada era Playstation One hampir hilang. Bagi anda yang ingin memainkannya sekarang bisa memanfaatkan aplikasi emulator android ringan bernama FPse for Android dibawah ini.
[appbox googleplay com.emulator.fpse]
43. ePSXe for Android
Jika kita diharuskan memilih jenis emulator android ringan untuk memainkan game Playstation yang ada. Maka pilihan terakhir yang bisa kita gunakan adalah ePSXe for Android yang bisa anda downalod langsung di Google Play Store berikut ini.
[appbox googleplay com.epsxe.ePSXe]
KESIMPULAN
Dari semua jenis emulator diatas, bagi anda yang ingin menggunakannya secara rutin untuk memainkan game. Maka kami sarankan untuk menggunakan Nox App Player karena memang sudah terbukti kualitas dan kemampuannya. Apakah anda pernah menggunakan emulator untuk memainkan game? silahkan bagi pengalaman anda di kolom komentar dibawah.