12 Jenis Drone Terbaru yang Perlu Diketahui

Drone atau kamera udara merupakan teknologi terbaru di bidang Fotografi. Hingga saat ini banyak sekali Fotografer yang menggunakan alat ini untuk mendukung hobi mereka. Disamping itu, tahukah kalian jika di Dunia terdapat beberapa jenis Drone yang mungkin belum kalian ketahui.

Alat ini tidak hanya berfungsi sebagai kamera udara, namun beberapa produsen Drone juga merilis alat sejenis yang berfungsi mengantar barang. Alat tersebut bernama Delivery Drone yang diproduksi pertama kali oleh perusahaan retail Online ternama, yaitu Amazon.

Selain itu masih ada beberapa jenis kamera udara lainnya yang akan Gadgetized.net jelaskan secara lengkap pada bagian pembahasan. Sebelum itu, perlu kalian ketahui jika alat ini juga kerap digunakan oleh beberapa Instansi negara, mulai dari penegak hukum hingga angkatan Militer.

Dibalik fungsi utamanya untuk memantau keadaan sekitar dari ketinggian, alat ini juga dibekali dengan lensa kamera yang memiliki resolusi beragam. Semakin besar resolusi yang dimiliki tentu kualitas foto maupun video yang dihadirkan akan semakin jernih.

Jenis Drone Terbaru yang Perlu Diketahui

Bukan hanya itu, harga yang ditawarkan untuk setiap jenis kamera udara juga beragam, tergantung dari spesifikasi dan kualitas yang ditawarkan. Nah, semakin penasaran mengenai apa saja jenis alat tersebut ? simak penjelasan lengkapnya melalui ulasan dibawah ini.

Jenis Drone

Drone bisa dibilang sudah menjadi hobi bagi beberapa orang, khususnya para pecinta Dunia Fotografi. Selain bisa memotret hingga merekam video dari ketinggian, sensasi yang diperoleh ketika mengoperasikan Drone juga dijamin bikin nagih ! Sebelum kalian mencoba untuk menggeluti hobi tersebut, alangkah baiknya simak informasi mengenai jenis-jenis Drone yang ada di Dunia berikut ini.

1. Drone Quadcopter

Drone Quadcopter

Drone jenis ini merupakan yang paling digunakan masyarakat. Kamera udara Quadcopter memiliki 4 buah baling-baling dalam formasi segi 4. Disamping itu, Drone ini biasanya memiliki dimensi ukuran yang relatif kecil. Harga satu unit kamera udara model Quadcopter juga tidak begitu mahal, mulai dari ratusan ribu rupiah.

2. GPS Drone

GPS Drone

Selanjutnya Drone juga menawarkan jenis GPS yang mana dalam pengorasiannya dia harus selalu terhubung dengan sinyal GPS. Menariknya lagi, Drone jenis ini mampu kembali ke titik awal tanpa perlu dikendalikan menggunakan remote controll. Namun kami sarankan, bagi kalian yang memiliki kamera udara tersebut untuk menggunakannya pada kondisi cuaca sedang bagus.

3. RTF Drone

RTF Drone

RTF juga menjadi salah satu jenis kamera udara yang cukup populer di Indonesia, khususnya bagi para pemula. Selain harga yang ditawarkan relatif murah, Drone RTF juga memiliki cara penggunaan yang cukup mudah. Nah, bagi kalian yang penasaran dengan alat ini silahkan memesannya melalui situs jual beli Online seperti Bukalapak, Shopee dan Tokopedia.

4. Trick Drone

Trick Drone

Trick Drone bisa dibilang merupakan tingkatan selanjutnya setelah berlatif dengan Drone RTF. Dimensi ukuran dari alat ini cukup standar, yakni panjang kurang lebih 26 cm dengan berat keseluruhan tidak lebih dari 100 gram. Uniknya lagi alat ini bisa melakukan beragam manauver mengagumkan.

5. Helicopter Drone

Helicopter Drone

Sesuai dengan namanya, bentuk dari kamera udara jenis ini memang menyerupai Helicopter. Alat ini hanya menggunaakn satu mesin motor sebagai sumber penggerak. Hal ini bertujuan untuk menambah tingkat stabilitas Drone ketika berada di udara. Untuk cara penggunaannya kami rasa sama seperti saat mengendalikan pesawat remote controll.

6. Delivery Drone

Delivery Drone

Beberapa dari kalian mungkin sudah mengenatahui fungsi dari jenis Drone yang satu ini. Benar, Delivery Drone merupakan troli udara yang siap mengantarkan barang-barang berukuran tertentu. Pada awalnya kamera udara jenis ini diproduksi oleh salah satu perusahaan retail Online untuk mengantarkan barang pesanan konsumen. Hingga saat ini Delivery Drone telah digunakan oleh Instansi Militer guna mengirimkan logistik hingga obat-obatan ke Daerah bencana.

7. Photography Drone

Photography Drone

Dari namanya saja mungkin kalian sudah bisa menebak. Ya, Photography Drone merupakan salah jenis Drone yang paling populer di kalangan Fotografer. Alat ini memiliki pelindung diatasnya yang memungkinkan untuk beroperasi pada cuaca buruk. Bukan hanya itu, kamera udara jenis ini juga mampu menghadirkan foto maupun video berkualitas tinggi.

8. Racing Drone

Racing Drone

Sedangakan Drone jenis ini memang di desain khusus untuk acara lomba balapan Drone. Oleh karena itu, alat ini tidak begitu mementingkan mengenai kualitas gambar melainkan kualitas kecepatan. Perlu diketahui, Racin Drone bisa melesat kecepatan hingga 80 km/jam. Selain itu, produsen dari Drone jenis Racing juga memilih desain ramping untuk menjaga kestabilan Drone ketika membalap.

9. Gasoline-Powered Drone

Gasoline Powered Drone

Biasanya produsen Drone menggunakan baterai sebagai sumber energinya. Namun lain halnya dengan jenis Drone Gasoline Powered. Seperti namanya, Drone ini memang mengandalkan Gasoline sebagai bahan bakar Drone. Dengan demikian tak ayal jika alat ini memiliki daya tahan yang lebih lama dibanding jenis lainnya. Disamping itu, Drone Gasoline juga memasang harga yang jauh lebih mahal.

10. Nitro-Powered Drone

Nitro Powered Drone

Selain Gasoline, ternyata ada juga jenis Drone yang menggunakan Nitrogen cair sebagai sumber energi. Bahan bakar untuk kamera udara jenis ini merupakan campuran antara Nitromethane dan Methanol. Disertai dengan tambahan oksigen, alat ini mampu terbang dengan maksimal dalam kurun waktu yang cukup lama.

11. Endurance Drone

Endurance Drone

Endurance Drone merupakan jenis kamera udara yang memiliki dimensi ukuran cukup besar. Disamping itu, alat ini mampu terbang sangat tinggi serta merekam keadaan dibawahnya dengan hasil gambar yang berkualitas. Drone jenis ini kerap digunakan oleh angkatan militer di suatu negara.

12. Fixed Wing Drone

Fixed Wing Drone

Jenis Drone yang terakhir  adalah Fixed Wing Drone. Lain halnya dengan Drone pada umumnya yang terbang menggunakan baling-baling, jenis ini menggunakan perangkat seperti sayap untuk terbang. Bentuk dari kamera udara jenis ini juga menyerupai pesawat terbang yang sering kita lihat di Bandara Udara.

KESIMPULAN


Itu dia beberapa jenis Drone paling populer yang berhasil kami rangkum untuk kalian. Nah, setelah menyimak ulasan diatas apakah kalian memiliki salah satu dari mereka ? atau malah belum pernah mengoperasikan Drone dan ingin memilih salah satu dari mereka ? Jika demikian, saat ini telah tersedia banyak Drone murah terbaik yang beredar di pasaran Indonesia.